Semangat Gotong Royong Warga Cikarang Jaga Kebersihan

- Writer

Senin, 21 April 2025 - 19:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bekasi, Nusantara Media – Semangat gotong royong kembali ditunjukkan oleh warga Desa Sukajadi dan Villa Kencana Cikarang (VKC) di RT 01/RW 01, Kabupaten Bekasi. Senin, 21 April 2025.
mereka bersama-sama membersihkan sampah dan saluran air di sepanjang Jalan Pulo Sirih untuk mencegah genangan air dan banjir, terutama di musim hujan seperti sekarang.

Kegiatan kerja bakti ini dipimpin oleh Kepala Dusun Sukajadi, Manat, serta melibatkan Lurah Amir Hamzah, Ketua RW 01 Kanim, dan puluhan warga setempat. Fokus utama aksi ini adalah membersihkan bantaran Kali Pulo Sirih dari sampah dan lumpur yang dapat menghambat aliran air.

Baca Juga :  Arak-Arakan Obor di Cihara Merayakan Idul Fitri

“Sejak pagi, kami bersama warga Sukajadi dan VKC bergotong royong membersihkan saluran air dan kali. Target kami siang ini seluruh bantaran kali sudah bebas dari sampah,” ujar Manat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua RW 01 Kanim menambahkan bahwa kegiatan ini sudah direncanakan sebelumnya untuk mengantisipasi tumpukan sampah yang berpotensi menyebabkan banjir. “Tumpukan sampah bisa menghambat aliran air dan membuat air meluap ke permukaan, terutama saat hujan deras. Kami tidak ingin hal itu terjadi,” jelasnya.

Baca Juga :  Kegiatan Pembersihan Pemakaman oleh Pemuda Tanjung Tungga

Lurah Amir Hamzah mengapresiasi semangat warga dalam menjaga kebersihan lingkungan. “Gotong royong bukan hanya menyelesaikan pekerjaan dengan cepat, tetapi juga mempererat silaturahmi dan kekompakan warga. Mari kita hidupkan kembali budaya gotong royong ini,” pesannya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat lain untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan, khususnya di daerah aliran sungai. Dengan kerja sama seperti ini, risiko banjir dapat diminimalisir, dan kelancaran saluran air tetap terjaga.

Penulis : David

Editor : Admin

Follow WhatsApp Channel nusantara.media untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Fifi Fauzia Rohmah Mahasiswi UKRI Bandung Pimpin Aksi Sosial
Geopark Kebumen Resmi Masuk UNESCO Global Geoparks, Hasil Perjuangan Selama 7 Tahun
Gerakan Nasional Tanam Padi Serentak
Kejar-Kejaran Maut di Bekasi Dua Pelaku Pencurian Motor
Harvard vs Trump: Ketegangan yang Semakin Memanas
Puluhan Siswa SMP dan MAN di Cianjur Keracunan MBG
Polisi Tangkap 6 Anggota Ormas Grib Terkait Pengeroyokan
Kapolri Berikan Bantuan Usaha kepada Eks Narapidana Terorisme
Berita ini 64 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 07:38 WIB

Fifi Fauzia Rohmah Mahasiswi UKRI Bandung Pimpin Aksi Sosial

Kamis, 24 April 2025 - 07:30 WIB

Geopark Kebumen Resmi Masuk UNESCO Global Geoparks, Hasil Perjuangan Selama 7 Tahun

Kamis, 24 April 2025 - 07:19 WIB

Gerakan Nasional Tanam Padi Serentak

Kamis, 24 April 2025 - 00:08 WIB

Kejar-Kejaran Maut di Bekasi Dua Pelaku Pencurian Motor

Rabu, 23 April 2025 - 13:53 WIB

Harvard vs Trump: Ketegangan yang Semakin Memanas

Berita Terbaru

Bandung

Fifi Fauzia Rohmah Mahasiswi UKRI Bandung Pimpin Aksi Sosial

Kamis, 24 Apr 2025 - 07:38 WIB

Nasional

Gerakan Nasional Tanam Padi Serentak

Kamis, 24 Apr 2025 - 07:19 WIB

Jakarta

Ngeri! Mobil Kabur dari Kejaran Polisi Hancurkan 24 Motor

Kamis, 24 Apr 2025 - 00:42 WIB

Nasional

Kejar-Kejaran Maut di Bekasi Dua Pelaku Pencurian Motor

Kamis, 24 Apr 2025 - 00:08 WIB